5 Lagu Untuk Mengenang Masa Putih Abu Versi deCODE
Setiap pertemuan pasti memiliki perpisahan. Kebersamaan yang di rangkul bersama lama-kelamaan akan pergi menuju kepada empunya dan mimpinya masing-masing. Tak terasa ya Sahabat deCODE sekarang sudah memasuki bulan April. Masa dimana saat mengenakan seragam putih abu-abu bersiap untuk bertempur mengakhiri perjuangan yang telah dilalui selama hampir kurang lebih 3 tahun. Bergulat dengan kisah asmara, canda, tawa, buku dan segala yang dilalui untuk meraih mimpi, cita dan bahkan cinta. Untuk kamu yang rindu akan masa putih abu-abu, deCODE punya lima referensi lagu yang bisa kalian dengarkan untuk mengenang masa-masa saat itu.
1. Sheila On 7 – Sebuah Kisah Klasik
Kisah Klasik! Hmm… rasanya lagu ini memang sangat pas untuk mengenang masa-masa di mana jalan ke kantin jalan serombongan, lirik-lirik gebetan, berantem karnena salah paham hehehe. Duh, jadi rindu Sahabat ya!
2. Bondan & Fade 2 Black – Kita Slamanya
Selanjutnya, datang dari grup music bondan & fade 2 black. Single dari album for all ini cocok untuk kalian yang ingin mengenang bagaimana indahnya masa-masa berada di seragam putih abu-abu. Single yang di rilis pada tahun 2010 ini, masih tetap eksis di perdengarkan lho Sahabat deCODE.
3. Sherina – Persahabatan
Berantem-baikan-berantem-baikan, siapa yang sering kayak gini waktu duduk di bangku putih abu-abu? pasti pernah kan berantem sama sahabat? tapi terkadang dari situ kita akan lebih menyayangi satu sama lain lho.
4. Project Pop – Ingatlah hari ini
“Jika tua nanti kita tlah hidup masing-masing ingatlah hari ini”
Siapa yang baca tulisan di atas sambil nyanyi? hehehe. Bercerita tentang keluh kesah terhadap kawan namun pada akhirnya menyiratkan harapan untuk selalu mengingat teman dan peristiwa indah yang di lalui bersama. Cocok nih dimasukin ke playlist kalian!
5. Ipang – Sahabat Kecil
Terakhir rekomendasi dari tim deCODE, ialah sahabat kecil dari penyanyi ipang yang di populerkan pada tahun 2008. Single ini di ambil dari album laskar pelangi. Lagu ini bercerita akan rasa syukur dapat mengenal dirinya dan berharap agar semua hal yang di lakukan bersama-sama ini tidak berakhir.
Nah, gimana nih apakah lagu-lagu di atas dapat mewakili rasa kangen kalian dengan sahabat, teman, pacar bahkan mantan kalian di masa putih abu-abu. Setiap waktu akan memiliki ceritanya masing-masing. Kamu, dia, dan kita adalah cerita manis yang tak akan terlupakan.
[tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?p=6253″]Reporter : halimah saadiyah[/tw-button]. [tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?s=nur+syifa+buchis”]Editor: Nur Syifa Buchis[/tw-button]
[tw-social icon=”twitter” url=”https://twitter.com/deCODE_Magazine” title=”Follow our Twitter for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”instagram” url=”https://www.instagram.com/decodemagazine/” title=”Follow Our Instagram for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”facebook” url=”https://www.facebook.com/Decode-Magazine-1895957824048036/?hc_ref=ARQllNXfRdmjk9r__uOAjkB4vJc2ohjO-3fMBz5-Ph_uF74OzCx-zYf-biULGvQzGWk&fref=nf” title=”Follow our facebook for more Updates!”][/tw-social]