Warning: copy(/core/decode/wp-content/wflogs//GeoLite2-Country.mmdb): Failed to open stream: Permission denied in /core/decode/wp-content/plugins/wordfence/lib/wordfenceClass.php on line 2173
Tips Menjadi Wanita Karir yang Baik - deCODE
April 25, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Tips Menjadi Wanita Karir yang Baik

3 min read

Sumber Foto: google.com

“Susan, Susan, Susan, udah gede mau jadi apa?” Hello sahabat deCODE! Wah, kalian tahu nggak Susan mau jadi apa kalau sudah besar nanti? Yap! Tepat sekali, Dokter! Sepenggal lirik lagu anak-anak berjudul Susan Punya Cita-Cita tersebut memiliki makna bahwa sejak usia dini, kita harus memiliki cita-cita setinggi langit loh! Walaupun cita-cita masa kecil kita terkadang akan berubah seiring dengan banyaknya pengalaman dan bakat yang berkembang, tetapi memiliki cita-cita sejak kecil akan memberikan kita rasa percaya diri yang kuat serta mengajarkan kita untuk berani bermimpi.

Ngomongin cita-cita erat kaitannya dengan dunia pekerjaan, betul tidak? Dewasa ini, dengan kesadaran masyarakat yang tinggi akan nilai emansipasi terhadap wanita, para kaum Hawa tidak terkekang lagi untuk bebas memilih dan memiliki pekerjaan sesuai dengan minat dan bakat mereka layaknya kaum Adam. Mulai dari karyawan kantor, dokter, anggota dewan, bahkan supir angkutan umum sekalipun sudah bisa dilakukan oleh wanita. Nah, bagi wanita yang bekerja tersebut memilki sebutan khusus loh. Mereka dikenal dengan sebutan wanita karir. Namun seiring dengan berjalannya waktu, ternyata wanita karir akan dihadapkan dengan satu permasalahan serius. Apa ya kira-kira masalah tersebut? Lalu bagaimana untuk menyelesaikannya? Yuk, kita cari tahu!

Wanita karir adalah wanita yang bekerja diluar rumah dan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk pekerjaan. Intensitas waktu bekerja yang lama serta rutin setiap hari, memungkinkan bagi mereka untuk memfokuskan pikiran dan tenaganya hanya pada pekerjaan saja, serta mengabaikan hal-hal lain yang sebenarnya tak kalah penting. Salah satu yang sering diabaikan adalah keluarga. Jika sudah begitu, anak akan merasa tidak diperhatikan oleh ibunya dan lambat laun anak akan tumbuh menjadi pribadi yang kasar, acuh dengan lingkungan sekitar, serta lebih banyak diam atau jarang berinteraksi dengan teman-temannya. Duh, serem ya! Kalian pasti enggak mau kan kalau hal-hal menyeramkan itu terjadi? Tim deCODE punya tips nih gimana menjadi wanita karir yang baik agar tetap bisa mengurus keluarga, yuk simak!

  1. Mampu Menjalankan Peran Ganda
    Menjalankan peran ganda adalah kemampuan utama yang harus Anda miliki. Menjadi ibu rumah tangga sekaligus wanita karir memang sulit, namun dengan usaha dan niat yang tulus, Anda pasti dapat membuktikan kalau Anda mampu menjalani keduanya dengan baik.
  2. Mampu Mengatur Waktu
    Mengatur waktu dengan bijak menjadi syarat mutlak bagi wanita karir. Anda bisa menyusun jadwal kegiatan sehari-hari kemudian patuhi jadwal dengan baik. Hal tersebut dapat membantu keluarga Anda tetap harmonis.
  3. Jagalah Kesehatan
    Menjaga kesehatan dapat Anda lakukan dengan tidur cukup, makan makanan bergizi tinggi dan berolahraga ringan. Makan buah-buahan juga dapat membantu Anda tetap fit dan segar. Jangan biarkan tubuh Anda sakit ya!
  4. Menghabiskan Akhir Pekan Bersama Keluarga
    Akhir pekan adalah waktu khusus Anda dengan keluarga. Jangan sedikitpun membahas tentang pekerjaan di hari libur Anda yang singkat tersebut. Buatlah akhir pekan yang menyenangkan dengan keluarga. Anda dapat memulai dengan kegiatan sederhana, misalnya menonton dvd bersama, memasak makanan kesukaan keluarga dan bercanda-ria dengan anak.
  5. Mintalah Dukungan Keluarga
    Tentu membagi waktu antara pekerjaan dan keluarga bukan menjadi perkara yang mudah dilakukan. Anda pasti akan menghadapi kesulitan dan masalah. Itulah sebabnya, jangan sungkan untuk meminta dukungan dari keluarga agar dapat memahami peran ganda yang Anda jalani.

Gimana nih readers tips-tips di atas? Semoga dapat memberikan kalian inspirasi dan pengetahuan ya! Sesulit apapun masalah yang nanti akan dihadapi, kita harus yakin kalau kita mampu melewatinya. Tetap berkarya dan lakukan yang terbaik, semangat!

Salma Aulia | Jesika Rose Mentari H. | Galih Perdana

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.