November 5, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Chicken Crispy: Camilan Lezat yang Bisa Kita Buat Sendiri dengan Mudah di Rumah!

Foto oleh Melinda Nurifkha

Terkadang kita sering merasakan lapar dan ingin makan sesuatu yang simpel dan enak. Namun, untuk membuatnya kita seringkali merasa malas untuk membeli bahan-bahannya yang banyak dan sulit untuk di temukan. Chicken Crispy adalah salah satu camilan yang bisa kita buat sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan.

Oleh karena itu, deCODE akan memberikan kalian resep masakan yang mudah dan tentunya tidak membutuhkan bahan-bahan yang sulit untuk dicari. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk, kita simak artikelnya!

Pertama-tama, kalian harus menyiapkan bahan-bahannya, sebagai berikut!

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Foto oleh Melinda Nurifkha

Bahan:

  • Ayam Fillet (potong dadu)
  • 4 sdm Tepung Terigu
  • 1 btr Telur Ayam (kocok merata)
  • 4 sdm Tepung Roti
  • Minyak Goreng

Cara membuat:

1. Pertama, cuci bersih ayam fillet yang sudah dipotong-potong. Ayam fillet ini bisa kalian dapatkan dimana saja lho, baik itu sudah berupa fillet-nya di supermarket atau dari breast chicken yang kalian potong kecil-kecil.

2. Lalu, masukan potongan ayam fillet ke dalam tepung terigu dan lumuri secara merata sambil agak cukup di tekan-tekan sedikit agar bumbu dapat meresap ke ayamnya. Ditekannya pelan-pelan, jangan dibejek-bejek ya, nanti ayamnya hancur, hehe.

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Foto oleh Melinda Nurifkha

3. Ketiga, setelah dimasukkan ke dalam tepung terigu, masukan ke dalam telur yang sudah di kocok dan basuh ayam secara merata. Ingat basuhnya dengan kocokan telur ya, bukan dibasuh dengan air wudhu!

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Foto oleh Melinda Nurifkha

4. Setelah itu masukkan ke dalam tepung roti dan lumuri secara merata. Lalu ulangi untuk potongan ayam fillet lainnya.

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Foto oleh Melinda Nurifkha

5. Siapkan wajan dengan minyak goreng lalu panaskan terlebih dahulu dan mulai masukkan ayam fillet yang tadi kalian  dan goreng sampai ke warna kekuningan.

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Foto oleh Melinda Nurifkha

6. Setelah matang, tiriskan dan Chicken Crispy siap di hidangkan!

Chicken Crispy: Cemilan Enak yang Bisa Kita Buat Sendiri di Rumah!
Photo by Melinda Nurifkha, Processed with VSCO with hb1 preset

Nah, bagaimana? Mudah kan untuk membuatnya? Camilan ini bisa menjadi kudapan lezat dalam suasana apa saja, seperti saat kumpul keluarga, saat menonton film di rumah, saat ada teman yang berkunjung ke rumah, dan masih banyak lagi.

Oh iya! Sebagai pelengkapnya kalian bisa menambahkan dipping sauce atau saus cocolan berupa saus sambal, saus tomat, ataupun mayonais agar rasanya lebih nikmat. Selamat mencoba sahabat deCODE, semoga kalian suka ya!

Fotografer & Resep ditulis oleh Melinda Nurifkha | Editor: Galih Perdana

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.