LAFFESTIVAL 2018: 12 Special Show in One Night
Calling for you guys who loves music all genre! Berlian Entertainment & Hype Festival yang bekerja sama dengan beberapa musisi akan menggelar festival di tahun ini dengan konsep baru, yaitu LAFFestival (Love and Fabulous Festival). Festival musik ini akan diadakan pada Sabtu, 10 Februari 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Selatan. Kabarnya, festival ini akan terus diadakan di bulan Februari setiap tahunnya.
Pihak promotor ingin memberikan kesan menonton festival musik yang berbeda. LAFFestival kali ini, membawa konsep yang unik dan baru pertama kali diadakan di Indonesia. Konsep festival ini bertemakan “Loveable Project with fabulous Acts”, dimana akan ada 12 special performance yang disuguhkan oleh musisi lokal dan internasional dalam satu malam dengan 3 area utama yang sangat mewakili salah satu sifat dasar manusia, yaitu Love (Cinta), Hope (Harapan), dan Passion (Semangat). Duh, jadi makin penarasan gak sihhh?
Ada12 special performance yang akan meramaikan LAFFESTIVAL ini, antara lain Raisa (Handmade Experience), Andien (Metamorfosa 2.0), Yura dan Tuan-tuan, D’Essentials Of Groove, NEV+ Sophia Latjuba, Jevin Julian x Random Brothers feat Neomora, Thorn & Roses, RamenGvrl, Andini, The Brand New Heavies, dan tentunya masih banyak lagi!
Oh ya.. fyi, buat kalian yang belum tahu NEV+, Group ini merupakan project music lanjutan dari Nidji pasca vakumnya sang vokalis, Giring Ganesha. NEV+ sendiri merupakan singkatan dari Nidji Electronic Version yang telah berdiri tiga tahun lalu, saat Giring sang vokalis masih tergabung dalam band Nidji.
Tiket LAFFESTIVAL sudah dapat di beli dari bulan desember lalu melalui website official LAFFestival. Terdapat 3 tipe tiket, dimana salah satu diantaranya telah sold out yaitu Festival EarlyBird, seharga Rp 1.795.000. Eits.. jangan sedih dulu masih ada dua tipe tiket lagi nih yang masih dijual, Festival VIP Normal seharga Rp 2.095.500 dan Festival Regular Price 2 seharga Rp 850.000.
Yuhuuu.. persiapkan fisik dan mentalmu ya Sahabat deCODE! Enjoy your fabulous Festival with your favorite companion!
Reporter: Yorisca Putri | Editor: Nadhira Aliya & Galih Perdana