September 17, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Brand Fashion Lokal Sroja Hadirkan Koleksi Scarf Perdana

2 min read

Sumber: liputan6.com

Hallo sahabat deCODE! Dengan berkembangnya zaman, fashion di dunia semakin berkembang dan maju. Tidak sedikit juga brand lokal Indonesia mengeluarkan produk mereka yang berkualitas, salah satunya brand Sroja. Baru-baru ini Sroja mengeluarkan koleksi scraf perdana mereka yang terinspirasi dari berbagai jenis tanaman loh sahabat deCODE! Penasaran? Yuk, simak terus artikel dibawah ini!

Brand Sroja didirikan pada tahun 2020, nama Sroja sendiri diambil dari Seroja atau bunga lotus yang menggambarkan keberagaman, simbol kesucian, pencerahan, regenerasi diri hingga momen di mana manusia terlahir kembali, karaksteristik unik dari Bunga seroja adalah mereka dapat tumbuh dengan cantik tanpa melihat seperti di tempat apa mereka berada. Hal tesebut yang menjadi pondasi Sroja dalam menghadirkan koleksi – koleksi scarf yang menawan.


Pada awal didirikan, Sroja berfokus untuk menghadirkan produk hijab lokal yang nyaman dipakai dan memiliki bahan berkualitas baik. Pada 2021, Sroja mengembangkan bisnis dengan melakukan modifikasi produk yang awalnya hanya fokus di hijab menjadi scarf agar dapat menyasar target market yang lebih luas.

Brand Fashion lokal, Sroja menghadirkan koleksi scarf perdana mereka yang mengangkat tema “Foliage: Colors of Mother Nature“, terinspirasi dari berbagai jenis tanaman. Terdapat enam rangkaian scarf yang disuguhkan, terinspirasi dari tanaman Monstera, Begonia, Calathea, Philodendron, Arboricola, dan Hoya yang divisualisasikan ke dalam design scarf.

Scarf Sroja berbahan dasar Armani Silk yang dinilai cocok untuk dipadupadankan dengan berbagai pattern edisi Foliage menjadikan scarf Sroja memiliki kesan elegan dan modern. Melalui peluncuran koleksi terbaru tersebut, Samira pemilik brand Sroja  berharap Sroja dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam mengapresiasi keindahan alam sekaligus menyerap seluruh energi baik di dalamnya.

Gimana sahabat deCODE? Keren banget ya! Semoga brand lokal akan semakin mendunia dan gak kalah saing dengan brand internasional ya sahabat deCODE, dan jangan lupa untuk selalu support brand lokal. Terima kasih sahabat deCODE!

[tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?s=Salsa+Danisaskiya”]Penulis: Salsa Danisaskiya[/tw-button] [tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?s=Ummi+Sya’ada”]Editor: Ummi Sya’ada[/tw-button]

[tw-social icon=”twitter” url=”https://twitter.com/deCODE_Magazine” title=”Follow our Twitter for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”instagram” url=”https://www.instagram.com/decodemagazine/” title=”Follow Our Instagram for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”facebook” url=”https://www.facebook.com/Decode-Magazine-1895957824048036/?hc_ref=ARQllNXfRdmjk9r__uOAjkB4vJc2ohjO-3fMBz5-Ph_uF74OzCx-zYf-biULGvQzGWk&fref=nf” title=”Follow our facebook for more Updates!”][/tw-social]

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.