Pesantren Impian, Menebar Teror dan Kejahatan
Halo, sahabat deCODE! Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan. Selama puasa rasanya malas untuk bangun dari tempat tidur. Nah, cocok banget nih ada rekomendasi film yang bisa menemani puasa sahabat deCODE. Film ini berjudul Pesantren Impian. Film ini diadaptasi dari novel karya Asma Nadia dengan judul yang sama.
Film yang disutradarai oleh Ifa Isfansyah memiliki alur yang cukup menarik. Film Pesantren Impian dibintangi oleh Prisia Nasution, Vanda Mutiara, Sheila Cascales, Dinda Kanyadewi, Fachri Albar, serta actor terkenal lainnya. Pesantren Impian merupakan film bergenre religi yang diselipi genre thriller.
Alur Cerita
Film ini menceritakan tentang sepuluh remaja putri dengan masa lalu yang kelam. Mereka mendapatkan undangan misterius untuk menetap di tempat yang bernama “Pesantren Impian”. Pesantren tersebut merupakan tempat rehabilitasi untuk orang-orang yang pernah melakukan perbuatan maksiat. Tidak semua orang mengetahui mengenai pesantren tersebut, bahkan di map alamat pesantren tersebut tidak tercantum. Dalam undangan tersebut terdapat polisi wanita yang menyamar sebagai Eni, ia menyamar untuk menemukan pelaku kasus pembunuhan di Hotel Crystal.
Semuanya berjalan dengan lancar, para putri diajarkan tentang mengaji dan sholat. Namun siapa sangka bahwa berbagai macam kejadian menegangkan mulai terjadi. Pemerkosaan yang menimpa gadis Bernama Rini, serta pembunuhan yang semuanya dilakukan oleh orang misterius. Tidak ada satupun yang berhasil menemukan orang misterius tersebut. Eni merasa ditipu berkali-kali oleh orang misterius ini, banyak korban yang berjatuhan.
Film ini mengisahkan kisah cinta yang tertunda, misteri si Gadis yang sedang dicari oleh polisi, bahkan peristiwa-peristiwa mengerikan lainnya. Lantas, mampukah Pesantren Impian menjadi jembatan hidayah bagi orang yang tidak pernah merindukan surga? Apakah Eni berhasil menangkap orang misterius tersebut? Siapa orang misterius tersebut?
Semua jawabannya ada di film Pesantren Impian. Nah, sahabat deCODE itu dia sinopsis singkat mengenai film yang satu ini. Cocok banget untuk sahabat deCODE tonton menjelang buka puasa. Happy Watching.
Baca Juga : Tradisi Unik di 5 Negara dalam Merayakan Hari Raya Idul Fitri
[tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?s=Feronika+Laura=Wulandari”]Penulis: Feronika Laura Wulandari[/tw-button] [tw-button size=”medium” background=”” color=”blue” target=”_blank” link=”http://decode.uai.ac.id/?s=Nisriina+Nurhaliza”]Editor: Nisriina Nurhaliza[/tw-button]
[tw-social icon=”twitter” url=”https://twitter.com/deCODE_Magazine” title=”Follow our Twitter for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”instagram” url=”https://www.instagram.com/decodemagazine/” title=”Follow Our Instagram for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”facebook” url=”https://www.facebook.com/Decode-Magazine-1895957824048036/?hc_ref=ARQllNXfRdmjk9r__uOAjkB4vJc2ohjO-3fMBz5-Ph_uF74OzCx-zYf-biULGvQzGWk&fref=nf” title=”Follow our facebook for more Updates!”][/tw-social]