November 16, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah

Sumber Foto: suryasemesta.com

Sadar atau tidak sadar Sahabat deCODE  pasti banyak kebiasaan sepele yang sering kali kamu lakukan. Kebiasaan sepele tersebut kamu anggap enteng, menganggap tak apa jika sesekali dilakukan. Namun mindset ‘tak apa sesekali dilakukan’ menjadi berubah karena kamu anggap enteng justru semakin sering kamu lakukan. Berikut Ini lima kebiasaan sepele yang perlu kamu ubah, karena apabila sudah menjadi kebiasaan akan berdampak besar lho Sahabat deCODE.

1. Kebiasaan Datang Terlambat.

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah
Sumber Foto: suryasemesta.com

Jika kamu datang terlambat dengan tidak sengaja sekali atau dua kali masih dimaklumi. Namun tidak berlaku jika kamu terus menerus datang terlambat. Bahkan alasan apapun seperti macet, ketinggalan kendaraan umum dan lain-lain yang kamu lontarkan tidak akan dipercaya. Mereka akan menganggap itu hanya alasan yang tak bisa diterima karena kamu memang sudah kebiasaan datang terlambat.

2. Tahu Tidak Boleh Copy-Paste Tetapi Masih Dilakukan.

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah
Sumber Foto: gelphyministry.blogspot.com

Terlihat sepele memang, menganggap tidak akan ada yang tahu bahwa kamu copy-paste dalam mengerjakan tugas. Kebiasaan copy-paste ini tentu saja merugikan pemilik asli karya yang kamu copy dan juga merugikan kamu. Tanpa terasa jika kamu membiasakan kebiasaan sepele ini kreativitas kamu akan menjadi berkurang dan kamu terbiasa malas dalam mengerjakan tugas.

3. Menggunakan Jalan Umum Semaunya.

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah
Sumber Foto: fajar.co.id

Keadaan jalan yang sering membuat kamu emosi, sering kali kamu hanya memikirkan diri kamu saja dalam menggunakan jalan umum. Mengendarai motor di trotoar, menerobos lampu merah dan hal lainya kamu jadikan alasan untuk menggunakan jalan umum sebagai acuan agar lebih cepat sampai ke tempat tujuan. Kebiasaan ini perlu kamu ubah, apapun alasannya jalanan umum bukan milik kamu dan hanya untukmu.

4. Menyelak Antrian

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah
Sumber Foto: topcareer.id

Siapa yang tidak kesal jika ada orang yang menyelak antrian? Semua orang pasti kesal. Kalo kamu tidak suka antrianmu diselak orang lain, jangan melakukan juga ya Sahabat deCODE. Terlebih lagi menyelak antrian dengan alasan terburu-buru. Budayakan mengantri ya Sahabat deCODE.

5. Menggunakan Kursi Prioritas

Ini Lima Kebiasaan Sepele yang Perlu Kamu ubah
Sumber Foto: mommiesdaily.com

Jika kita menggunakan transportasi umum, dahulukan orang-orang yang diprioritaskan untuk duduk di kursi yang telah disediakan. Jangan menggunakan hukum ‘siapa cepat dia dapat’ atau trik-trik lainnya seperti berpura-pura tidur. Tunjukanlah bahwa kamu ini adalah orang yang peduli dan tidak egois. Mungkin suatu saat nanti kamu yang akan membutuhkan kursi priositas tersebut.

Terlepas dari ketidaksengajaan dan apapun itu kepentingan kamu, kamu juga harus menyadari bahwa banyak kebiasaan sepele yang sudah menjadi kebiasaan dapat berdampak besar. Jika kamu terus melakukan kebiasaan tersebut banyak orang yang dirugikan akibat hal sepele yang dilakukan terus menerus. Masih banyak kebiasaan sepele lainnya yang sudah menjadi kebiasaan, mulai sekarang berhenti melakukan kebiasaan yang merugikan orang lain ya Sahabat deCODE.

[tw-social icon=”twitter” url=”https://twitter.com/deCODE_Magazine” title=”Follow our Twitter for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”instagram” url=”https://www.instagram.com/decodemagazine/” title=”Follow Our Instagram for more Updates!”][/tw-social] [tw-social icon=”facebook” url=”https://www.facebook.com/Decode-Magazine-1895957824048036/?hc_ref=ARQllNXfRdmjk9r__uOAjkB4vJc2ohjO-3fMBz5-Ph_uF74OzCx-zYf-biULGvQzGWk&fref=nf” title=”Follow our facebook for more Updates!”][/tw-social]

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.