November 23, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Mengenal Objek Wisata Stonehenge Versi Lokal di Yogyakarta

Stonehenge yogya

Stonehenge Yogyakarta – Sobat deCODE mungkin sudah tahu tentang situs pra-sejarah bernama Stonehenge yang terletak di Amesbury, Wiltshire, Inggris. Selain ikonik, situs berupa susunan pilar bebatuan besar tersebut juga sangat terkenal akan kemisteriusannya.

Pasalnya, teori mengenai proses pembangunan hingga formasi batuan di Stonehenge sukses membuat banyak orang bingung. Kabarnya, situs tersebut diperkirakan sudah ada sejak zaman neolitikum atau zaman perunggu.

Namun, tahukah Sobat deCODE jika ternyata objek wisata yang mirip dengan Stonehenge juga ada di Indonesia? Yap, objek wisata mirip Stonehenge ini berlokasi di Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman. 

Tentang Stonehenge Yogyakarta

Mirip dengan Stonehenge, objek wisata ini menampilkan batu-batu yang berjejer dan berdiri dengan rapi mengelilingi lahan. Beberapa di antaranya memiliki sambungan dengan batu yang ada di bagian atas. Terdapat pula batu yang berdiri sendiri (tidak tersambung). Rerumputan hijau menjadi latar dari susunan bebatuan ini yang sangat cocok untuk menjadi spot swafoto. 

Asal-Usul

Asal-usul batu yang digunakan untuk membuat objek wisata ini adalah dari batu-batu bekas erupsi gunung Merapi. Bebatuan tersebut disusun dengan ketinggian kurang lebih 4 meter, dengan lahan seluaa 200 meter yang ditumbuhi rerumputan hijau. Lokasinya tepat di lereng Gunung Merapi.

Waktu Kunjung Terbaik

Stonehenge Yogyakarta beroperasi mulai pukul 07.00 WIB – 17.00 WIB. Bagi kamu yang ingin berswafoto tanpa harus mengantri, maka datang sekitar pukul 8 pagi hingga 10 pagi sangat direkomendasikan. Hal ini dikarenakan pada jam tersebut masih sedikit pengunjung yang datang sehingga lebih leluasa berfoto. Jika kamu tertarik untuk mengambil foto dengan pancaran sinar senja, maka kunjungan pada sore hari juga sangat direkomendasikan. Untuk menikmati wisata unik ini, kamu cukup mengeluarkan budget Rp10.000 serta parkir Rp 2.000.

Kamu yang penasaran dengan suasana Stonehenge yang ikonik, tak perlu jauh-jauh terbang ke Inggris dan merogoh kocek yang dalam. Cukup dengan mengunjungi replika Stonehenge yang ada di Yogyakarta, kamu sudah bisa merasakan suasana pilar-pilar batu yang eksotis dan instagramable. Nah Sobat deCODE yang berencana berlibur ke Yogyakarta, Stonehenge bisa masuk ke dalam daftar kunjunganmu.

Sumber: solopos.com

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.