November 14, 2024

deCODE

Progressive News & Creative Magazine

Kuliner Malam di Sate Taichan “Bang Ocit” Senayan

Siapa sih anak muda zaman sekarang yang gak kenal dengan sate taichan? Yap! Sate taichan adalah sate ayam yang dibumbui dengan garam, bumbu penyedap, jeruk nipis, dan sambal. Sate ini sangat berbeda dengan sate ayam pada umumnya. Jika biasanya sate berwarna kecokelatan, sate taichan justru berwarna putih.

Sate taichan mulai populer di kalangan masyarakat pada tahun 2016. Salah satu sate taichan yang paling hits dan paling ramai di Jakarta adalah sate taichan “Bang Ocit”. Lokasinya berada di depan pintu gerbang Gelora Bung Karno (GBK), tepatnya di area trotoar Patal Senayan. Jika ingin mencicipi sate taichan “Bang Ocit”, kalian harus teliti dan sabar mencari ya! Karena kalian akan menemukan banyak sekali penjual sate taichan di sepanjang jalan tersebut.

source: google

Para penjual sate taichan di Senayan mulai membuka tendanya pada pukul 18:00 WIB. Eitss pengecualian untuk sate taichan “Bang Ocit”, karena baru dibuka pada pukul 20:30 WIB. Untuk masalah harga, tentunya sangat bersahabat bagi kantong pelajar yang ingin menghabiskan waktu bersama teman-teman. Harga satu tusuk sate taichan yaitu Rp 2.500, dan harga satu porsinya Rp 25.000. Kalian juga dapat memesan lontong dengan harga Rp 10.000 untuk satu porsinya.

Jika ingin makan di sate taichan “Bang Ocit”, kalian harus berada di lokasi sekitar pukul 20:00 WIB karena di sini selalu dipenuhi oleh pelanggan. Kalau sudah penuh, kalian harus siap menunggu antriannya sambil berdiri sekitar 30 sampai 60 menit! Karena puluhan kursi dan meja yang telah disediakan tidak cukup untuk menampung pengunjung yang membludak.

Gimana nih guys? Tertarik mencoba? Kalian bisa mengajak keluarga, teman, kerabat, atau pasangan kesini! Selamat berakhir pekan!

 

 

Sherly Ayu R. | Salma Aulia

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.